Minggu, 05 Mei 2013

Del Piero pun Turut Bahagia untuk Juve

Sidney - Juventus memastikan diri menjadi juara liga setelah menang atas Palermo. Dari jauh, Alessandro Del Piero mengucapkan selamat berbahagia untuk mantan timnya itu.

Juve mengunci gelar juara setelah menang 1-0 atas Palermo, Minggu (5/5/2013). Satu-satunya gol kemenangan La Vecchia Signora dicetak oleh Arturo Vidal lewat titik putih.

Dengan kemenangan itu, posisi Juve di puncak klasemen dipastikan aman dari kejaran Napoli. Pasalnya, tim arahan Antonio Conte itu kini mengumpulkan 83 poin dan unggul 14 angka dari Napoli yang tinggal memainkan empat laga sisa.

Gelar ini menjadi gelar Scudetto kedua dalam dua musim berurutan. Bianconeri tercatat 31 kali memenangi Scudetto, namun dua di antaranya dicabut karena kasus calciopoli.

Berbeda dengan musim lalu, kali ini tidak ada Alessandro Del Piero yang ikut berpesta mengangkat trofi. Meski sudah tidak jadi bagian tim, Del Piero tetap memperhatikan Juve dari jauh. Dia mengaku, tak pernah membayangkan sebelumnya jika dirinya bakal melihat tim itu mengangkat trofi tanpa dirinya.

Kendati demikian, Del Piero tetap memberikan selamat, baik kepada para pemain, staf pelatih, hingga suporter.

"Saya berusaha membayangkan Juve juara, tapi dalam 'film' yang berada dalam bayangan saya semuanya kabur: peluit akhir, para rekan yang merayakan kemenangan bersama-sama, piala yang siap diangkat, dan riuh-rendah suporter kami."

"Pada titik itu, semuanya menjadi lebih jelas. Dengan suara keramaian suporter, semuanya menjadi lebih jelas, dan menjadi lebih fokus. Aktor utamanya adalah para fans. Ya, kalianlah aktor utamanya."

"Bagi mereka yang bermain sepakbola, setidaknya buat saya, sangat menyenangkan melihat para suporter merayakannya bersama-sama, mendengar mereka berteriak penuh kegembiraan, lalu meledak dan larut dalam kebahagiaan."

"Di sinilah film di benak saya berubah menjadi kenyataan, ketika Juventus sukses menjadi juara lagi. Benak dan perasaan saya bersama mereka yang merayakan gelar ini. Dan kali ini, saya salah satu dari mereka."

"Saya ingin memberikan aplaus kepada rekan setim saya, kepada tim yang fantastis, yang akan selalu ada di hati saya. Aplaus juga untuk Gigi (Buffon), yang layak mengangkat trofi itu sebagai kapten."

Del Piero kemudian menutup ucapannya dengan harapan. Harapan supaya Juve bisa memenanginya lagi pada musim-musim mendatang.

http://sport.detik.com/sepakbola/read/2013/05/06/075216/2238578/71/del-piero-pun-turut-bahagia-untuk-juve?b991104bcom

Tidak ada komentar:

Posting Komentar